Semboyan, Blora - Suasana bulan Ramadhan tahun ini sangatlah bermakna, khususnya bagi Siswa
siswi SDN I Gedangdowo Kecamatan Jepon Kabupaten Blora dikarenakan ada yang berbeda
dari biasanya.
Koptu
Samud salah satu anggota Koramil 02/Jepon yang sehari hari menjabat babinsa
desa Gedandowo ikut berperan dalam kegiatan Pesantren kilat di SDN I
Gedangdowo, Jumat (17/5/19).
"Jadikanlah
bulan puasa sebagai bulan penuh berkah dan barokah pada setiap generasi muda
untuk menuntut ilmu," terang Koptu Samud.
Pembekalan
maupun siraman rohani sangatlah penting bagi pada usia dini terutama di masa
sekarang, harus lebih aktif peran seorang pengajar maupun guru dengan harapan
setiap murid mempunyai bekal ilmu dalam membaca Alqur’an supaya bisa benar dan
lancar, untuk membekali dalam setiap anak-anak nanti kedepannya.
Yuliana
(10) siswi SDN I Gedangdowo yang ikut
kegiatan pesantren kilat selama 3 hari mengaku sangat senang dengan adanya pak
Tentara yang mengajari ngaji.
“Dengan
adanya pesantren kilat di bulan ramadhan menambah banyak teman, puasa jadi tidak
terasa berat, dapat banyak pahala, dan semoga selama bulan puasa pak babinsa
selalu mendampingi kami,” ujar Yuliana.
Danramil
02/Jepon Kapten Inf Sukemi berpesan kepada Babinsanya yang pada saat
melaksanakan tugas kewilayah binaannya, harus selalu senantiasa mengutamakan
kesiapan baik secara berpakaian ataupun pada saat menjadi pembicara harus
mempersiapkan dengan sebaik-baiknya ataupun dalam berinteraksi kepada warganya
dengan harapan selalu siap sedia dan menjadikan kegiatan apapun untuk bisa
maksimal. (Smd)
Komentar
Posting Komentar