DI Duga Kena Sengatan Arus Listrik, Babinsa Balong dan Polsek Jepon Lakukan Olah TKP




Semboyan.Id, Blora - Babinsa Balong Sertu Agus dan Polsek Jepon, melakukan olah TKP di lokasi, Ibu rumah tangga yang ditemukan tewas diduga akibat tersengat aliran arus listrik di Desa Balong, Kecamatan Jepon, Kabupaten Blora, Minggu (23/6/2019) kemarin.

Seorang ibu rumah tangga bernama Suwatik (35), ditemukan tewas diduga tersengat aliran arus listrik di pabrik genteng milik saudara Radi, Desa Balong tubuh korban ditemukan luka bakar.

"Korban diduga tersengat arus listrik yang ditemukan saudara Radi pemilik pabrik genteng sekitar pukul 13.15 WIB," ucap Babinsa Balong Sertu Agus dalam keterangannya.

Dia menyebutkan, dari hasil pemeriksaan tim medis dari puskesmas ditemukan luka bakar di bawah jari kelinking tangan kanannya.

Sertu Agus juga menjelaskan, korban adalah seorang ibu rumah tangga itu ditemukan saudara radi dalam kondisi tergeletak dengan memegang kabel listrik di pabrik gentengnya kemudian saudara Radi berteriak teriak minta tolong tetangga selanjutnya dilakukan pertolongan namun korban sudah meninggal dan selanjutnya dilaporkan ke polsek Jepon.

Petugas kemudian melakukan pemeriksaan di lokasi kejadian, dan ditemukan kabel listrik. "Di tempat kejadian perkara, ditemukan kabel warna hitam. Sehingga korban diduga meninggal dunia akibat tersengat aliran arus listrik," ujarnya.

Namun, dia mengaku belum mengetahui pasti bagaimana kronologi korban hingga tersengat listrik. "Jajaran Polsek Jepon, masih sedang mengumpulkan keterangan saksi untuk mengetahui kronologi lengkap kejadian tersebut," kata Sertu Agus.

Dia menambahkan, jenazah korban telah diserahkan kepada pihak keluarga setelah dilakukan otopsi. (smd)

Komentar