Forkompincam Lepas Pawai Karnaval HUT RI Ke 74 Tingkat Paud, TK dan SD Kecamatan Ngawen

Semboyan.ID, BLORA - Dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-74 Tahun 2019,  Pemerintah Kecamatan Ngawen Kabupaten Blora menyelenggarakan kegiatan pawai karnaval tingkat Paud/TK dan SD yang dilepas oleh Danramil 12/Ngawen yang diwakili pada kesempatan tersebut Batituud Koramil 12/Ngawen Peltu Suhartono dan didampingi Forkompincam setempat, Selasa (20/8/19) kemarin.

Berbagai macam kostum dikenakan oleh peserta yang menggambarkan sebuah keberagamaan budaya yang ada di Indonesia, berbagai pakaian adat  disuguhkan oleh para peserta dan kostum unik lainnya tak kalah menariknya juga ditampilkan kesenian Barongan dan Drumband.

Hadir dalam kegiatan , Camat Ngawen Drs. Suhirman, M.si, Batituud Koramil 12/Ngawen Peltu Suhartono, Kapolsek AKP. Joko Priyono, Ka UPTD Pendidikan Kecamatan Ngawen, Ketua Panitia dan anggota serta peserta karnaval tingkat Paud/Tk dan SD se kecamatan ngawen.

Danramil 12/Ngawen, yang diwakili Batiuud Koramil Ngawen Peltu Suhartono, dalam kesempatan itu mengatakan “kegiatan ini merupakan ajang silaturrahmi antar sekolah yang ada di Kecamatan Ngawen serta masyarakat lainnya, dan dapat pula mempersatukan serta memperkokoh kesatuan bangsa”, tegasnya.

"Melalui kegiatan pawai karnaval ini semoga dapat mencerminkan kebersamaan dan ke-Bhinekaan. Kemudian, agar dapat mengenang jasa-jasa para pahlawan yang telah mengorbankan jiwa raganya untuk meraih Kemerdekaan dan suatu pesta rakyat dalam memperingati hari kemerdekaan yang ke 74", pungkasnya. (pw)

Komentar