Ikut Sukseskan Swapang, Sertu Suparji Dampingi Petani Panen Jagung


Semboyan.IDBLORA - Sertu Suparji Bintara Pembina Desa (Babinsa) di wilayah Desa Gadu Kec. Sambong Kab. Blora melaksanakan pendampingan kepada Jiran (52) anggota Poktan Gemah Ripah menggiling jagung usai panen seluas 0.5 Ha. Jumat (18/10/19).
Kegiatan Babinsa mengecek ke tempat penggilingan jagung ini bertujuan untuk mendorong para pemilik mesin penggilingan supaya terus bekerja sama dengan kelompok tani sekaligus untuk mengetahui kondisi kesiapan tempat penggilingan yang beroperasi di wilayah binaan.
Dalam kesempatan ini Babinsa turun membantu secara langsung proses panen hingga menggiling sampai selesai.
Sertu Suparji (Babinsa) menyampaikan bahwa TNI dalam hal ini akan terus berupaya mengajak para petani jagung mendukung program swasembada pangan nasional Padi, Jagung dan Kedelai (Pajale) khususnya di wilayah Kab. Blora. Semoga harapan kita semua dapat berjalan dengan baik. ungkapnya. (pw)

Komentar