KAMTIBMAS, TNI-POLRI DI BLORA LAKSANAKAN PATROLI BERSAMA


BLORA, Semboyan.ID - Menjelang perayaan hari raya Natal 2019 dan Tahun Baru 2020, Jajaran Kodim 0721/Blora intensifkan pelaksanaan patroli rutin pada malam hari terutama pada tempat ibadah umat Nasrani (Gereja ) dan objek vital  yang ada di wilayah Kabupaten Blora.
Terkait itu pula pihak keamanan mulai bersiaga dengan meningkatkan patroli di wilayah kabupaten blora. Hal itu juga dilakukan oleh Jajaran Kodim 0721/Blora bersama Polres Blora untuk tetap menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di Kabupaten Blora, Selasa malam (10/12/2019).
Pasi Ops Kodim Blora Lettu Inf Maningsun mengatakan bahwa seluruh Koramil jajaran Kodim Blora diperintahkan untuk melaksanakan kegiatan patroli rutin bersinergi dengan Polri. Hal ini sebagai salah satu upaya menciptakan rasa aman dan nyaman jelang perayaan hari raya Natal 2019 dan Tahun Baru 2020 supaya dapat berjalan lancar dan aman tanpa adanya gangguan kamtibmas di wilayah.
“Dalam rangka Cipta Kondisi menjelang perayaan hari raya Natal 2019 dan Tahun Baru 2020, Personil Kodim Blora sinergi bersama Polres Blora, melaksanakan giat patroli sinergitas,” kata Lettu Inf Maningsun.

Patroli ini menurut Pasi Ops, sebagai upaya antisipasi adanya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat. Patroli sinergitas dilakukan dengan sasaran objek vital serta daerah rawan tindak kejahatan yang berada di wilayah Kecamatan masing-masing.
“Khususnya menjelang perayaan hari raya Natal 2019 dan Tahun Baru 2020 ini, kegiatan tersebut lebih kita tingkatkan dari sebelumnya,” ungkapnya.
Sementara itu saat patroli sinergitas tersebut dilakukan, personil Gabungan TNI – Polri menyampaikan imbauan kepada warga masyarakat supaya ikut mejaga kamtibmas agar situasi aman dan kondusif.
“Kegiatan patroli tersebut juga sebagai bentuk hadirnya TNI-Polri menjaga keamanan ditengah-tengah masyarakat,” tambahnya.
Dengan pengerahan personil pengamanan, diharapkan menjelang perayaan hari raya Natal 2019 dan Tahun Baru 2020, Blora tetap aman dan kondusif. (Tim)

Komentar