Sinergitas Babinsa bersama Bhabinkamtibmas dan BPD, Bagikan Masker Antisipasi Covid-19


Semboyan.IDBLORA - Berbagai langkah dilakukan pemerintah untuk melindungi warganya dari Covid-19. Seperti yang dilakukan Babinsa dan Bhabinkamtibmas Desa Sambongrejo, Kecamatan Tunjungan, Selasa (26/5/2020). Selain penyemprotan disinfektan, menerapkan pola hidup bersih dan sehat, pihaknya  juga membagikan masker gratis untuk warganya.
Serka Bakiman Babinsa Sambongrejo Koramil 04/Tunjungan mengungkapkan, Pembagian masker ini dilakukan secara door to door kepada warga. Tak hanya membagikan masker saja, Babinsa bersama Bhabinkamtibmas, Bidan desa dan BPD, juga melakukan sosialisasi terkait Covid-19, dan menghimbau kepada warganya untuk selalu menggunakan masker saat beraktifitas di luar rumah.
“Kita juga lakukan sosialisasi terkait dengan covid-19, serta menghimbau masyarakat untuk tidak berpergian keluar kota dahulu, kecuali kalau benar-benar penting, dengan cacatan melapor ke ketua RT setempat,” ungkapnya.
Serka Bakiman juga menjelaskan, memerangi wabah covid-19 ini merupakan tanggung jawab bersama, tidak hanya petugas kesehatan saja. Ia berharap dengan adanya beberapa langkah yang sudah dilakukan Babinsa dan Bhabinkamtibmas ini bisa ikut mencegah penyebaran covid-19 di Blora. (Tim)

Komentar