Dandim 0721/Blora Serahkan Bantuan Sembako Dan Masker Kepada Para Penyandang Disabilitas


Semboyan.IDBlora - Hari Kemerdekaan Republik Indonesia disambut rakyatnya dengan suka cita ketika sebelum pandemi Covid-19. Momen inilah yang ditunggu, namun kini masyarakat harus mematuhi prokes Covid-19.

Tidak berhenti di situ, Dandim 0721/Blora, Letkol Inf Andy Soelistyo Kurniawan Putro, S.Sos., M.Tr (Han) berinisiatif untuk berbagi ke masyarakat Blora, kali ini ia serahkan sembako berupa beras ke rekan difabel yang berada di Desa Kamolan, Kecamatan Blora, Kab. Blora.  Senin (16/8/21).

Penyerahan sembako ini selain dalam rangka HUT Kemerdekaan  RI Ke-76. Letkol Inf Andy Soelistyo Kurniawan Putro juga berkesempatan memperkenalkan diri, sebagai Dandim Blora yang baru, di dampingi Danramil 01/Blora Kapten Inf Darmanto dan Kapolsek, perangkat desa serta Babinsa Koramil Kota.

Penyerahan sembako di terima secara simbolis oleh Kandar (50) Salah satu pengurus Yayasan Difabel Blora Mustika yang selama ini mendampingi dan memotivasi rekan rekan difabelnya untuk berkarya.

Dandim blora berpesan kepada seluruh rekan difabel untuk selalu jaga kesehatan, dan apa yang saat ini ia lakukan jangan dilihat bentuk dan nilainya, namun ia berharap silaturahmi yang utama.

"Apa yang kami berikan jangan dilihat nilai atau bentuknya, karena kami kesini adalah menyambung tali silaturahmi, dan jangan lupa jaga kesehatan sampean sampean, karena kondisi bangsa ini memang masih berjibaku dengan virus Corona," ungkapnya 

Sebanyak 60 bungkus beras masing masing berbobot 5 Kg dan masker,  diberikan kepada warga difabel, dengan harapan dapat berguna dan membantu meringankan beban warga saat pandemi ini berlangsung. (*)

Komentar