Semboyan.ID, Blora – Babinsa Koramil 05/Cepu Kodim 0721/Blora Sertu Yoni Utamariyadi aktif laksanakan pendampingan Vaksinasi Covid 19 bekerjasama dengan Petugas Kesehatan Puskesmas Ngroto, Kecamatan Cepu Kabupaten Blora.
Kegiatan Vaksinasi merupakan salah satu upaya dalam mencegah dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19, seperti yang dilaksanakan saat ini, Puskesmas Ngroto bekerja sama dengan unsur terkait, TNI, Polri dan Kecamatan Cepu melaksanakan Vaksinasi di Desa Sumberpitu Kecamatan Cepu, Kabupaten Blora, Senin (25/10/2021).
Vaksinasi pada hari ini jenis Vaksin yang digunakan, yaitu moderna dosis 1 untuk warga Desa Sumberpitu, vaksinasi dengan target 200 orang”,Jelas salah satu petugas Puskesmas Ngroto.
Sementara itu Babinsa Sumberpitu Serda Yoni Utamariyadi mengatakan, dalam pelaksanaan Vaksinasi situasi terpantau tertib aman dan lancar dengan hadirnya anggota Koramil dan Polsek Cepu sebagai monitoring kegiatan dan pemantauan protokol kesehatan di lokasi Vaksinasi. (pen05)
Komentar
Posting Komentar